Monday, January 21, 2013

Pinang Meminang

Beberapa hari ini, aku sedikit tertarik dengan beritanya HT dan salah satu partai yang akan menjadi partai anggota pemilu tahun depan. Disamping berita banjir, yang tentunya sangat menyedihkan.

Ada uang, ada posisi strategis, ada segalanya yang dibutuhkan dalam dunia politik indonesia.

Belum lagi resmi, officially menyampaikan pengunduran diri, sudah ada rona-rona akan dipinang.

Katanya; siapa yang menjadi raja media, pasti bisa jadi raja politik.
Apalagi sangat diakui dan pasti diikuti sejumlah suara. Hehhehehe

Tadi malam kader salah satu partai, di salah satu stasiun televisi yang mendukung berat partai tersebut pula, secara terbuka menyatakan bersedia menampung 'masukan' dari beliau dan jiwa-jiwa angkatan muda lainnya untuk 'berkarya' di Indonesia.

Kalau ada pinangan, berarti ada maharnya dong yah. Ada mahar ada harga yang harus dibayar juga.

'Senang' rasanya menonton berita belakangan ini.

No comments: